Katadata Green
Banner

Dampak Emisi Sektor Transportasi

Katadata
Avatar
Oleh Ardhia Annisa Putri 11 Oktober 2024, 15.22

Berdasarkan data Institute for Essential Services Reform (IESR), aktivitas transportasi jalan di Indonesia akan terus meningkat pesat hingga mencapai 286 persen pada 2060. Menurut IESR, jika hanya mengandalkan kebijakan Business As Usual (BAU), peningkatan aktivitas ini akan berdampak signifikan pada kenaikan emisi.

Tanpa intervensi yang tepat, dampak emisi dari sektor transportasi dapat semakin membebani lingkungan. Maka dari itu, dibutuhkan langkah-langkah yang lebih progresif untuk menekan dampak negatif tersebut.

Salah satu solusi yang dapat dilakukan adalah melalui penerapan paket kebijakan ambisius yang mencakup adopsi kendaraan listrik (EV), pembatasan usia kendaraan, penggunaan biofuel, pengembangan transportasi umum, dan strategi avoid yang bertujuan mengurangi kebutuhan perjalanan. Berdasarkan perhitungan IESR, implementasi dari kombinasi kebijakan ini berpotensi mengurangi emisi hingga 76 persen pada 2060.

Meski begitu, intervensi di sektor logistik masih dapat memberikan kontribusi tambahan yang belum dihitung dalam perhitungan tersebut.

Pemerintah Indonesia melalui Keputusan Menteri Perhubungan No. 8 Tahun 2023 tentang Penetapan Aksi Mitigasi Perubahan Iklim Sektor Transportasi untuk Pencapaian Target Kontribusi yang Ditetapkan Secara Nasional telah menyusun rencana aksi untuk menurunkan emisi di sektor transportasi.

Beberapa langkah utama yang disusun dalam rencana ini meliputi pengembangan angkutan umum perkotaan berbasis jalan, pengembangan kawasan berorientasi transit, pemanfaatan kendaraan listrik dan fasilitas pengisian daya, serta pengembangan angkutan massal berbasis rel.

Dengan adanya rencana aksi ini, diharapkan Indonesia dapat mencapai target penurunan emisi yang signifikan di sektor transportasi, sekaligus mendorong transisi menuju penggunaan energi yang lebih bersih dan ramah lingkungan.

Namun, keberhasilan dalam menekan emisi secara signifikan akan sangat bergantung pada target ambisius dan implementasi efektif dari setiap kebijakan tersebut.

Reporter : reportergreen Editor : Padjar Iswara
;

Katadata Green merupakan platform yang mengintegrasikan berita, riset, data, forum diskusi, dan komunitas untuk menginformasikan, bertukar gagasan, hingga kolaborasi untuk pembangunan hijau dan berkelanjutan di Indonesia.