Katadata Green
Banner

Hujan Lebat Picu Debat Iklim, Jerman Hitung Kerugian Akibat Banjir

vecteezy/roberto muratore
Avatar
Oleh Arsyad Paripurna 4 Juni 2024, 18.19

Pemerintah Jerman mengatakan banjir yang mematikan di bagian selatan Jerman menjadi peringatan untuk terus berjuang melawan perubahan iklim. 

Hal ini disampaikan beberapa jam setelah dewan penasihat resminya mengatakan bahwa Jerman telah gagal mencapai target gas rumah kaca.

Pada akhir pekan lalu, seorang petugas pemadam kebakaran tewas saat mencoba menyelamatkan warga yang terjebak banjir. 

Beberapa ribu orang terpaksa meninggalkan rumah mereka karena hujan lebat. Dua orang lagi ditemukan tewas pada Senin (3/6), kata pihak berwenang setempat.

Dalam kunjungannya ke daerah-daerah yang terkena dampak, Kanselir Olaf Scholz mengatakan layanan darurat federal dan militer telah dikerahkan.

“Kita tidak boleh mengabaikan tugas untuk menghentikan perubahan iklim akibat ulah manusia. Ini pengingat yang harus diambil dari bencana ini,” katanya, dikutip dari Reuters pada Senin (3/6).

Menurut Menteri Ekonomi dan Iklim Robert Habeck saat mengunjungi daerah-daerah yang terkena dampak, perubahan iklim menyebabkan terjadinya cuaca buruk.

Namun, sebuah panel penasihat iklim pemerintah mengatakan target gas rumah kaca Jerman di tahun 2030 kemungkinan besar akan meleset. Ini bertentangan dengan proyeksi Robert pada bulan Maret, dan menyerukan langkah-langkah baru.

Undang-Undang Perlindungan Iklim Jerman akan mewajibkan pemerintah untuk mengambil langkah-langkah perbaikan demi target 2030 jika panel ahli mengkonfirmasi temuannya tahun depan.

Di tengah tanda-tanda awal dampak ekonomi banjir, perusahaan listrik Jerman EnBW mengatakan pembangkit listrik tenaga air di sepanjang sungai Neckar dan anak-anak sungainya beroperasi dengan kapasitas yang lebih rendah atau tidak beroperasi, terutama pembangkit listrik yang berukuran kecil.

Menurut perusahaan yang berbasis di Jerman selatan itu, sebagian disebabkan oleh banyaknya puing-puing yang mengambang.

Uniper mengambil langkah-langkah persiapan untuk menutup pembangkit listrik Irsching jika diperlukan karena bendungan anak sungai Paar di Danube terancam jebol.

Sementara itu, Audi membatalkan beberapa shift produksinya untuk hari Senin di pabrik utamanya di Ingolstadt karena beberapa karyawan tidak dapat masuk kerja, meskipun pabrik itu sendiri tidak terpengaruh.

Shift awal dan shift akhir perakit model kendaraan A3 dan Q2 dibatalkan. Produsen mobil mewah milik Volkswagen ini mengumumkan pembatalan tersebut kepada karyawannya di hari Minggu.

Asosiasi petani Jerman menyoroti kerusakan besar-besaran pada ladang dan bangunan di sektor pertanian, dan mengatakan bahwa masih terlalu dini untuk membuat estimasi yang lebih tepat.

Otoritas navigasi pada Senin memperingatkan bahwa sebagian dari sungai Rhine di Jerman selatan, sebuah rute penting untuk komoditas dan bahan bakar, ditutup untuk pengiriman kargo karena minim ruang untuk berlayar di bawah jembatan.

Perusahaan kereta api Deutsche Bahn menyarankan agar tidak melakukan perjalanan di Jerman bagian selatan.

Reporter : reportergreen Editor : Arsyad Paripurna
;

Katadata Green merupakan platform yang mengintegrasikan berita, riset, data, forum diskusi, dan komunitas untuk menginformasikan, bertukar gagasan, hingga kolaborasi untuk pembangunan hijau dan berkelanjutan di Indonesia.